Apa yang terjadi saat kita memegang segelas air selama 5 menit?
Tangan lumayan pegal
Apa yang terjadi saat kita memegang segelas air selama 1 jam?
Akan terasa sangat pegal
Apa yang terjadi saat kita memegang segelas air selama 2 jam?
Tangan akan tidak akan hanya pegal dan kesemutan, tapi juga akan mengakibatkan sakit yang luar biasa
Padahal beban yang ditanggung sama, yaitu segelas air.
Hanya berbeda waktu memegangnya.
Lalu bagaimana cara agar tangan tidak pegal?
Letakkan gelasnya.
Sederhana.
Begitu juga jika kita sedang mengalami masalah.
Jika masalah menjadi beban selama 5 menit, maka kita akan mulai kepikiran.
Jika masalah menjadi beban selama 1 hari, maka kita merasakan penat melanda.
Jika masalah menjadi beban selama 1 minggu, kita akan menjadi stress.
Jika masalah menjadi beban selama 1 tahun, mungkin kita akan menjadi sakit jiwa.
Lalu bagaimana cara agar masalah tidak menjadi beban.
Lupakan masalah tersebut, dan mulai-lah mengerjakan aktivitas yang lain.
Simple.
No comments:
Post a Comment