Monday, January 4, 2016

Harga Bensin Turun


Tidak bermaksud latah akan penurunan harga BBM (Bahan Bakar Minyak) yang tepat diputuskan hari ini atau tepatnya tadi dini hari, tanggal 5 Januari 2016 pukul 00.00, namun memang kebetulan tangki bensin sudah mendekati empty.

Biasanya aku isi bensin sebesar Rp 200.000, sehingga dengan harga bensin jenis premium lama yaitu Rp 7400 maka akan terisi sebanyak 27 liter. Dengan harga premium baru yaitu turun menjadi Rp 7050, sehingga tangki akan terisi sebanyak 28 liter.

Info berita dari radio ada beberapa SPBU di beberapa titik Surabaya yang sangat disayangkan bahan bakarnya habis, dan beberapa titik lain terjadi antri panjang yang mengular.

Seberapa besar penurunan harga BBM (Bahan Bakar Minyak) yang diputuskan oleh Menteri ESDM Sudirman Said? Berikut adalah update daftar penurunan harga BBM di Wilayah Penugasan Luar Jawa-Madura-Bali dan harga BBM jenis Minyak Solar Subsidi :
  1. Bensin Premium (RON 88) turun menjadi Rp 6.950 per liter dari harga semula Rp 7.300 per liter. 
  2. Solar turun menjadi Rp 5.650 per liter dari harga sebelumnya Rp 6.700 per liter. 
  3. Minyak tanah tetap yaitu Rp 2.500 per liter.

Naik turunnya harga BBM ini cukuplah panjang menemani sejarah bangsa Indonesia, mulai dari Presiden Sukarno hingga Presiden Jokowi sekarang. Jika ingin membaca sejarah kenaikan harga BBM silahkan klik disini.

Perubahan harga ini menurut info di migas.esdm.go.id berdasarkan setelah mempertimbangkan 3 komponen, yaitu harga minyak dunia, nilai tukar rupiah dan efisiensi dengan membubarkan Petral dan beroperasinya kembali TPPI juga menurunkan impor BBM.


Sumber :
http://bisnis.liputan6.com/read/2404051/harga-bbm-resmi-turun-hari-ini
http://www.migas.esdm.go.id/post/read/mulai-5-januari-2016,-harga-bbm-turun

No comments:

Post a Comment

Related Posts