Sunday, May 8, 2016

Paard Kracht

Dalam menentukan pembelian AC (Air Conditioner) yang sering diperhatikan adalah besaran kemampuan AC untuk mendinginkan ruangan yang acap kali disebut dengan PK. Satuan PK ini merupakan bahasa Belanda yaitu Paard Kracht (Part Kraak) atau yang lumrah dalam teknik umumnya adalah horse power atau BTU/h (British Thermal unit per hour).


Untuk mengetahui besaran PK pada AC kita melihat kode yang tertera di sticker yang tertempel di AC. Kode-kode tersebut adalah :

0,5=1/2 PK
0,7=3/4 PK
0,9= 1 PK
12 = 1,5 PK
18=2 PK
24= 2,5 PK

Ada formula dalam menentukan PK atau besaran AC untuk memenuhi kebutuhan suatu ruangan yaitu sebagai berikut :
= Panjang x Lebar x Tinggi / 3 x 60
Misalnya kita hendak membeli AC untuk ruangan sebesar 5 x 5 x 5 meter. Maka dengan rumus diatas perhitungan adalah sebagai berikut
= 5 x 5 x 5 / 3 x 60
= 2500
Kemudian kita cocokkan koefisien diatas dengan tabel berikut.

½ PK = kurang lebih 5000 BTU/h
¾ PK = kurang lebih 7000 BTU/h
1 PK = kurang lebih 9.000 BTU/h
2 PK = kurang lebih 18.000 BTU/h

Maka keputusan kita membeli AC untuk ruangan 5 x 5 x 5 adalah ½ PK.

Rumus lain yang bisa digunakan untuk referensi untuk menghitung daya pendingin AC berdasarkan PK:

AC ½ PK = ± 5.000 BTU/h → ukuran ruangan 10m²
AC ¾ PK = ± 7.000 BTU/h  → ukuran ruangan 14m²
AC 1 PK = ± 9.000 BTU/h   → ukuran ruangan 18m²
AC 1½ PK = ± 12.000 BTU/h  → ukuran ruangan 24m²
AC 2 PK = ± 18.000 BTU/h  → ukuran ruangan 36m²

Rumus: Panjang (P) x Lebar (L) x 537 BTU/h
Contoh hasil perhitungan 3m x 3m x 537 BTU/h = 4.833 BTU/h. 
Berarti untuk ruangan sebesar 9m² minimal memerlukan AC 1/2 PK, karena AC 1/2 PK mempunyai BTU/h sebesar 5000


Sumber :
http://perawatan-ac.blogspot.co.id/2012/11/cara-mengetahui-ukuran-ac-split.html
http://www.else-electronic.com/pk-pada-ac-split/
https://www.blibli.com/friends/blog/cara-mengetahui-pk-ac-04/

No comments:

Post a Comment

Related Posts