Hari Jumat,
8 Juni 2016
Km 520
05.20
Melihat berita di TV dan mendengar informasi suasana perjalanan mudik di radio Suara Surabaya yang dipenuhi dengan akan kemacetan terutama arah ke Jogja, yaitu mulai dari pertigaan Mengkreng, Guyangan Nganjuk, Caruban dan Saradan Madiun, serta pengalaman 2 tahun lalu dimana perjalanan mudik ke Jogja tahun 2014 mulai dari pukul 06.00 hingga sampai di Jogja pukul 21.00, atau 15 jam lamanya, maka untuk kali ini kita akan mencoba rute alternatif.
Rute perjalanan mudik ke Jogja kali ini kita pilih melalui Bojonegoro lalu belok ke Ngawi melalui area Padangan. Dan benar pilihan rute perjalanan balik kita kali ini, dari Surabaya hingga Ngawi melalui jalur Padangan hanya ditempuh 3.5 jam saja.
Kita lanjutkan perjalanan hingga ke Sragen dan mayoritas masih aman dan lancar saja. Namun memasuki kota Solo mulai dari Sragen sudah terasa padat sehingga perjalanan mulai merambat. Kondisi diperparah dengan aksi Bus yang ugal-ugalan dan tidak tertib serta diikuti oleh mobil-mobil pribadi yang mengekor dibelakang Bus.
Km 640
16.30
Memasuki Klaten hingga arah ke Jogja kondisi jalan juga masih merambat. Sehingga estimasi awal sampai di Jogja pukul 13.00 atau 14.00, akhirnya molor hingga pukul 16.20. Artinya perjalanan mudik ke Jogja tahun 2016 ini ditempuh selama 11 jam.
Masih mending daripada perjalanan mudik ke Jogja tahun 2014 lalu, yang hingga memakan waktu 15 jam. Atau lebih hemat 4 jam.
No comments:
Post a Comment