Saat mencoba drone Mavic Pro maupun saat mencoba simulator Mavic Pro, ternyata kendali untuk mengarahkan ke kanan ke kiri dan ke atas ke bawah menggunakan kendali yang ada di smartphone. Sedangkan saat akan mencoba kendali yang ada pada stick remote control ternyata ga bisa.
Ternyata ada tombol pilihan untuk menggunakan kendali pada remote control atau kendali pada smartphone. Yaitu ada pada drone atau tubuh pesawat. Caranya buka penutup kecil di sisi kanan drone. Tombol
ke kiri adalah untuk kontrol Wi-Fi jika ingin menggunakan kendali menggunakan smartphone jadi jika ingin menggunakan kendali pada remote controll tombol tersebut kita geser dulu ke kanan.
Remote controller pada Mavic Pro menggunakan teknologi transmisi DJI OcuSync, sehingga kita dapat mengendalikan drone hingga 4.3mi (7 km) di daerah terbuka tanpa penghalang. Sedangkan jika kita menggunakan smartphone yang terhubung melalui Wi-Fi, maka rentangnya hanya 80 m, dengan ketinggian maksimum adalah 50 m.
Untuk menggunakan kendali pada smartphone, kita harus memilih Wi-Fi SSID dengan default password. Wi-Fi dan default password dapat ditemukan pada stiker di salah satu lengan dari pesawat dan di dalam wadah baterai.
Sumber :
https://id.aliexpress.com/store/product/DJI-Mavic-Pro-RC-Quadcopter-4K-HD-Camera-3-Axis-Gimbal-7-KM-1080p-HD-Video/2798159_32789229210.html
https://id.aliexpress.com/store/product/Pre-order-DJI-Mavic-Pro-RC-Quadcopter-Drone-w-4K-HD-Camera-7KM-Surper-Distance/2346027_32747342403.html
“Whatever we possess becomes of double value when we have the opportunity of sharing it with others"
Wednesday, September 27, 2017
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Related Posts
-
Ratu Elizabeth II merupakan ratu monarki konstitusional dari 16 negara berdaulat (Alam Persemakmuran) dan teritori beserta dependensinya, se...
-
Akan sangat susah jika kita membuat standart dengan menggunakan data kualitatif bukan data kuantitatif. Misalnya untuk mengukur kekerasan. ...
-
Suatu sore saat liburan weekend, Rafa - anakku yang pertama, bertanya mengapa sepeda motor yang sedang balapan cara beloknya kok pakai memir...
-
Jika kita baca media massa baik berupa media cetak atau pun media online, lebih sering digunakan kata sekira untuk menggantikan kata kira...
-
Sebelumnya dalam tubuh manusia ada 3 hal yaitu Olah Raga, Olah Jiwa dan Olah Hati yang perlu diperhatikan dan diseimbangkan. Namun ada 1 ha...
No comments:
Post a Comment