Salah satu media untuk meeting online adalah aplikasi Zoom.
Terkadang saat meeting melalui Zoom, kita membutuhkan daftar peserta rapat. Daftar tersebut terdiri dari nama acara, tanggal dan jam acara, nama participant, email participant hingga durasi berapa lama participant tersebut mengikuti meeting.
How to get a list of meeting participants. Ada beberapa langkah yang harus kita lakukan, yaitu sebagai berikut :
- Buka website zoom.us
- Pada Admin, pilih pada Account management
- Klik Report
- Klik Usage report
- Klik Active host
- Pilih periode tanggal dari acara meeting tersebut
- Klik pada kolom jumlah participant
- Centang Export with meeting data
- Centang Show unique user
- Klik Export
File akan otomatis terdownload dengan format csv, lalu buka dengan aplikasi excel.
No comments:
Post a Comment