Pages

Saturday, May 23, 2020

Lebaran tanpa Mudik


Apa rasanya lebaran tanpa mudik ke kampung halaman?

Terlebih mudik menjadi kegiatan rutin tiap tahun menjelang lebaran dan saat lebaran. Saat merantau saat bekerja, tradisi mudik aku lakukan sejak tahun 2007 hingga 2019 tahun lalu. Perjalanan mudik sebagai berikut :
2007 : Mudik ke Jawa
2011 : Mudik Jember Kudus Pekalongan
2012 : Mudik ke Jember
2013 : Mudik Lebaran 1 & Mudik Lebaran 2
2014 : Perjalanan Mudik 
2015 : Mudik
2016 : Mudik ke Jember, Surabaya, Jogja, dan Sidoarjo
2017 : Perjalanan mudik ke Kudus, Perjalanan Mudik ke Jember
2018 : Mudik Lebaran
2019 : Mudik ke Jember 1, Jember 2, dan Mudik ke Pekalongan 1, Pekalongan 2

Tapi lebaran tahun 2020 ini tidak mudik karena pandemi wabah virus corona covid-19.

Jadi menjelang H-1 hari raya Idul Fitri, kami sekeluarga bergotong-royong. Mulai dari bersih-bersih rumah, bikin pernak-pernik untuk hiasan rumah menyambut Lebaran, hingga menyiapkan bumbu untuk makanan khas Hari Raya.

Makanan khas Hari Raya yang disiapkan cukup beragam, mulai dari opor ayam, bakso, es buah, semur daging, telur bumbu petis dan tidak ketinggalan lontong serta ketupat.

Jadi meskipun tidak mudik, kita coba membuat suasana semeriah mungkin dan semarak mungkin seperti hal-nya jika mudik Lebaran di kampung halaman.

Semoga besok pagi suasana tetap bahagia meskipun bercampur haru.

No comments:

Post a Comment