Thursday, November 5, 2020

United E-bike Tuskar

Hari ini mendapatkan mandat untuk mencari United E-bike Tuskar. United Tuskar memiliki design body yang sama seperti sepeda gunung pada umumnya, dengan material frame alloy. Group set atau drivetrain menggunakan Shimano Altus 11-36t 9 speed.

Dilengkapi dengan indikator LED yang memudahkan Anda melihat indikator baterai. Dengan kelistrikan motor 350 Watt, baterai 36V 11.6AH, jarak tempuh dengan pedal assist sampai 50-80km tergantung kondisi pemakaian, serta kecepatan maksimal mencapai 35 km/jam. 

Terdapat electric throttle pada bagaian handle bar sebelah kiri, dengan 5 pilihan kecepatan. Pengecasan 5-6 jam. Keamanan gowes di jalur bebatuan pun terjamin dengan sistem pengereman Mechanical Disc Brake Dual Piston. United E-bike Tuskar dibandrol dengan harga Rp 16.450.000

Konon sepeda ini tidak ada di toko sepeda di kota Jember. Sehingga aku harus mencarinya di Sidoarjo dan Surabaya. Hampir seharian sambil kerja aku telp toko sepeda yang ada di Surabaya Raya, namun tidak ada satu pun yang terangkat.

Entah apa penyebabnya.

Tepat pukul 17.10, saat jam pulang kerja, aku sempatkan mampir ke Toko United Bike di Sidoarjo, yang searah perjalanan pulang dari kantor ke rumah. Dan kebetulan jaraknya tidak terlalu jauh dari rumah, sekitar 2 km saja.

Ternyata stok sepeda United E-bike Tuskar kosong.

Jadi aku pulang dulu ke rumah, makan malam dulu, ganti pakaian dan mandi. Setelah itu langsung beranjak pergi, menuju Toko United Bike di Surabaya. Lewat tol cukup dekat, tidak sampai 30 menit perjalanan.

Setelah parkir di tempat yang baik dan benar di Toko United Bike di Surabaya, kemudian kita masuk ke toko tersebut. Dan, ternyata lebih parah. Zonk. Banyak pemandangan kosong. Hanya sedikit sekali sepeda yang ditata di rak dan dinding display.

Akhirnya kita info ke mas Roni United, untuk pesan dan inden sepeda United E-bike Tuskar tersebut.

Semoga.

No comments:

Post a Comment

Related Posts