Pages

Monday, January 10, 2022

Web 3.0

Pagi ini membaca berita tentang Elon Musk yang share video lawas di tahun1995 saat Bill Gates berbicara tentang potensi internet waktu The David Letterman Show. Gates menjelaskan bahwa internet adalah tempat orang-orang mempublikasikan informasi sehingga setiap orang punya homepage masing-masing. 

Namun, Letterman tidak percaya bahwa pertandingan bisbol dapat didengar atau ditonton di komputer, tapi dia juga setuju bahwa dia mengkritik sesuatu yang tidak dia pahami sepenuhnya.

Hal yang sama, Musk juga berkata bahwa "Aku tidak mengatakan web3 itu nyata - tampaknya lebih banyak buzzword marketing daripada kenyataannya saat ini - aku hanya ingin tahu seperti apa masa depan dalam 10, 20 atau 30 tahun mendatang. 2051 terdengar sangat futuristik!".

Apa itu Web3.

Web3 atau Web 3.0 adalah evolusi internet yang diprediksi blockchain, teknologi yang ada dibagi cryptocurrency atau Non-Fungible Tokens (NFT). Pada dasarnya, Web3 adalah pengembangan dari versi Web 1.0 dan Web 2.0, dimana pada awal 2000-an, internet didominasi oleh konten kreator besar dan kebanyakan pengguna adalah konsumen. 

Perubahan pada Web 2.0 memungkinkan pengguna bisa menjadi pemain pada industri dengan membagikan konten mereka.

Sedangkan pada Web3 pengguna bukan hanya pembuat konten, mereka juga bertanggung jawab atas platform tempat konten dibagikan. Entitas terpusat, seperti Facebook, Twitter, dan Google, akan digantikan oleh platform media sosial dan mesin pencari tanpa perusahaan di belakangnya.

Terjadi semacam kompetisi dalam Akselerasi Digital antara Web3 dengan Mark Zuckerberg "metaverse"-nya. 

Kemungkinan perlahan tapi pasti akan muncul Big Tech (Google, Facebook, Apple, Microsoft, Amazon, Twitter) untuk menguasai dunia digital--membuat pondasi demokratis pelan-pelan sirna dalam tubuh dunia digital. 

Diprediksi Metaverse atau Web3 kan mengulang seperti coinbase, startup yang menjembatani pelbagai mata uang digital terutama Bitcoin. Namun hanya sedikit masyarakat umum yang bersedia mengikhlaskan komputer milik mereka untuk mendukung Bitcoin sampai saat ini, sehingga para VC-lah (venture capital/kapital ventura) yang akan memilikinya.


Sumber :

https://inet.detik.com/cyberlife/d-5889748/elon-musk-bagikan-video-jadul-1995-bill-gates-diledek-soal-internet.

https://inet.detik.com/law-and-policy/d-5871878/apa-itu-web3-yang-disebut-elon-musk-dan-jack-dorsey.

https://tirto.id/metaverse-dan-web3-masa-depan-digital-yang-digenggam-big-tech-gndM?fbclid=IwAR0Zb0-CUC4AcAI70ywnRz6TYLES-Px0pxaenO0eqvIkjOCmYeylzdsnlc8

No comments:

Post a Comment