Pages

Thursday, September 15, 2022

Ganti Oli Suzuki Thunder


Suzuki Thunder diluncurkan pada tahun 2005 terdiri dari 2 kelas yaitu 125 cc dan 250 cc menjadi sepeda motor pria yang bisa dimodifikasi jadi model balap atau touring. Agar sepeda motor tidak ditemui masalah maka perawatannya harus sesuai dengan yang dibutuhkan.

Seperti pada umumnya sepeda motor Suzuki Thunder membutuhkan pergantian oli yang teratur. Spesifikasi oli yang digunakan sebagiknya sesuai aturan pada buku manual yaitu tipe 20-50W dengan JASO MA khusus sepeda motor.


Berikut ini beberapa pilihan merk oli yang cocok di mesin Suzuki Thunder 125 agar membantu meringankan kinerja mesin hingga membuat akselerasi dan top speed lebih baik.

SGO 20W-50, oli ini merupakan genuine oil Suzuki yang tersedia dalam kemasan 1 liter dan 1,1 liter khusus untuk Suzuki Thunder. Cocok untuk digunakan berkendara sehari-hari dan dengan beban yang tidak berat. Suara mesin terdengar halus dan penguapannya rendah jadi tergolong aman untuk part internal mesin.

SGO 10W-40, juga merupakan oli genuine oil untuk Suzuki Inazuma dan Satria F150 FI. Dengan oli ini akselerasinya lebih ringan penguapannya juga tergolong aman, untuk pemakaian harian dengan tempo sekitar 2 bulan atau jarak tempuh sekitar 2000 km penguapannya tidak lebih dari 100 ml.

ENDURO 4T 20W-50, oli ini merupakan produk Pertamina dan cocok sekali untuk Thunder 125 karena penguapannya rendah dan performanya stabil.

TOTAL HI-PERF 10W-40, oli ini agak langka namun performanya memuaskan dengan harga jual tidak terlalu tinggi. Dengan spesifikasi SAE 10W-40 akselerasi jadi terasa ringan dan performanya stabil sekalipun mesin sudah panas dan volumenya tidak mudah berkurang.

Sumber :
https://stog.in/kitab-suci-perawatan-dan-perbaikan-suzuki-thunder/
https://mochyuga.wordpress.com/2017/06/02/share-review-oli-yang-cocok-untuk-suzuki-thunder-125/

No comments:

Post a Comment