Wednesday, November 30, 2022

Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Informasi sistem seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri program Diploma III, Sarjana Terapan (D IV) dan Sarjana tahun 2023 oleh tim Persiapan SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru).

Seleksi masuk perguruan tinggi negeri (PTN) 2023 resmi menggunakan skema baru dengan 3 jalur, yakni seleksi nasional berdasarkan prestasi, seleksi nasional berdasarkan tes, dan seleksi mandiri oleh PTN.

Terdapat 2 komponen penilaian SNBP atau SNMPTN 2023. Komponen pertama penilaian SNMPTN 2023 adalah rata-rata nilai rapor seluruh mata pelajaran. Nilai rapor memiliki bobot penilaian paling sedikit 50% di SNBP atau SNMPTN 2023.





Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) menggelar konferensi pers Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023 pada hari Kamis tanggal 1 Desember 2022. 

Kemendikbud Ristek secara resmi meluncurkan Sistem Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun 2023 yang akan mengalami perubahan skema dari tahun-tahun sebelumnya. 


Sumber :

https://www.detik.com/edu/seleksi-masuk-pt/d-6299208/syarat-seleksi-masuk-ptn-jalur-prestasi-tes-dan-mandiri-2023#:~:text=Seleksi%20masuk%20perguruan%20tinggi%20negeri,dan%20seleksi%20mandiri%20oleh%20PTN.

https://akupintar.id/info-pintar/-/blogs/perbedaan-snmptn-2022-dan-2023

https://www.kompas.com/edu/read/2022/11/30/134617571/kemendikbud-gelar-sosialisasi-masuk-ptn-2023-besok-catat-link-nya.

Don't Follow Rules, Follow Principles.

Seminggu terakhir ini lagi heboh kembali mengenai email Elon Musk yang katanya bocor atau "bocor" oleh karyawannya. Sebagian menduga hal ini valid dan sebagian yang lain mengatakan ini tidak valid. 

Namun Elon Musk sama sekali tidak masalah jika email dia ke karyawan di Tesla tersebar kemana-mana, selama hal tersebut bermanfaat dan berdampak positif buat orang lain.

Isi email tersebut mengenai meeting yang tidak terkelola dengan sangat baik merupakan greatest productivity killer. Karena meeting atau rapat merupakan salah satu productivity killer, oleh karena itu harus dimanage dengan baik.

Sehingga kita harus hati-hati menjadwalkan meeting terutama jika hal tersebut bukan hal yang penting. Kehati-hatian ini menjadikan karyawan-karyawan Tesla pada produktivitas yang tertinggi.

Karena penasaran aku searching di internet, dan aku temukan artikel tersebut di website Kompas.com tanggal 19 April 2018 dengan judul 6 Cara Meningkatkan Produktivitas Perusahaan Ala Bos Tesla Elon Musk.

Berikut 6 cara dari Elon Musk untuk meningkatkan produktivitas pekerjaannya:

#1. Hindari Meeting Besar

Karena meeting besar membuang waktu dan energi, selain itu meeting besar juga hanya memicu perdebatan, peserta cenderung tertutup dan tidak cukup waktu buat semua peserta berkontribusi


#2. Tinggalkan Meeting Jika Kita tidak Berkontribusi Nyata

Jika meeting tidak membutuhkan masukan kita, value kita dan keputusan kita, maka artinya kehadiran kita tidak ada gunanya.


#3. Lupakan Perintah Bertingkat-tingkat

Berkomunikasilah dengan rekan kerja secara langsung, tidak perlu melalui supervisor atau manager. Komunikasi yang lugas dan cepat akan mempercepat diambilnya keputusan-keputusan. Keputusan yang cepat itu merupakan "competitive advantage" kita.


#4. Bicaralah dengan Jelas, Tidak Perlu Terlihat Pintar

Hindarilah kata-kata tanpa makna atau istilah-istilah canggih yang malah membingungkan orang lain, sehingga hal tersebut menghambat komunikasi. Gunakan kata yang ringkas, to the point dan mudah dimengerti. Tidak perlu terlihat pintar, tapi efisien-lah.


#5. Buang Meeting Rutin yang Tidak Perlu

Hal tersebut akan membuang-buang waktu team. Gunakan meeting untuk berkolaborasi, menyelesaikan issue yang dihadapi bersama, men-solusi-kan masalah yang urgent. Ketika issue terselesaikan, meeting rutin dan terjadwal sudah tidak diperlukan lagi.

Gunakan cara penyelesaian issue tanpa meeting seperti komunikasi melalui pesan singkat, email, dan saling update progres. Jangan menginterupsi workflow team dengan hal yang tidak penting.


#6. Gunakan Nalarmu

Jika aturan perusahaan mulai tidak masuk akal, tidak berkontribusi untuk progress kita, tidak bisa diterapkan secara spesifik untuk pekerjaan kita, maka jangan menuruti aturan dengan buta, tabrak aturan jika perlu. 

Don't follow rules. Follow principles.


Sumber :

https://www.linkedin.com/in/saiful-islam-32985832/recent-activity/

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/04/19/061551326/6-cara-meningkatkan-produktivitas-perusahaan-ala-bos-tesla-elon-musk?amp=1&page=2.

Monday, November 14, 2022

Kopi dengan Narasi di Klinik Kopi

Pagi ini setelah puas jalan pagi di Teras Malioboro kita putuskan setelah check out dari hotel dan sebelum melakukan perjalanan ke Surabaya, aku mampir dulu ke Klinik Kopi untuk menyeduh kopi yang benar-benar kopi.

Klinik Kopi semakin kebanjiran tamu setelah muncul di film Ada Apa Dengan Cinta 2 (AADC 2).

Pukul 10.30 aku sudah tiba di Klinik Kopi, sebuah cafe di sebuah rumah tumbuh yang eco-friendly, di dalam sudah ada 5 "pasien", sehingga disuruh menunggu sama Firmansyah atau mas Pepeng. 

Sekitar pukul 10.45 akhirnya tiba waktu kita, mas Pepeng menyambut kami, setelah bersalaman kita ngobrol sambil melihat Pepeng meracik kopi. Minum kopi di @klinikkopi seperti ngopi bareng konco lawas yang lama ga ketemu, obrolan langsung nyambung, mengalir dan akrab.

Obrolan seperti di warkop dengan teman, mulai dari tema politik, calon presiden, sampai tentang lari marathon setelah mas Pepeng menebak tentang kulitku yang sedang gosong habis event kemarin, yaitu setelah ikut Borobudur Marathon 2022.  

Untuk aku sendiri aku diracik secangkir kopi dengan biji Arabica Diima Chelbesa Danche Ethiopia. Sedangkan untuk istriku, aku bilang ke mas Pepeng bahwa dia ga suka kopi, karena jika minum kopi maka akan pusing atau mual.

Mas Pepeng bilang bahwa kopi itu sehat dan tidak membahayakan tubuh, terkecuali 3 organ tubuh, yaitu hidung, mata dan telinga. Kok bisa? Ya, itu kalo kita minumnya ga ke mulut, tapi ke 3 organ tubuh tadi. Ha3x.

Akhirnya untuk istriku, mas Pepeng memilihkan yang paling soft dengan biji kopi Arabica Yellow Caturra Flores yang diseduh dengan tambahan irisan lemon dan es batu. Sehingga rasanya mirip dengan teh. Selain itu, kopi yang masih fresh lebih aman bagi mereka yang memiliki perut sensitif terutama jika dibandingkan dengan kopi sachet.

Sebelum mas Pepeng memindahkan kedai ke rumahnya sendiri di Jalan Kaliurang Km 7,5 gang Bima Sleman, Yogyakarta, pada tahun 2015, dia membuka kedai kopi di bilangan Gejayan pada Juli 2013. 

Referensi tentang kopi mas Pepeng mulai berubah saat mencicipi kopi dari luar negeri dimana lidahnya tidak merasakan pahit, hal ini dikarenakan tingkat goreng orang Indonesia terlalu pahit. Sehingga karena pahit lalu dicampur susu dan gula.

Di kedai Klinik Kopi ini, tidak tersedia gula dan susu. 

Dan di Klinik Kopi juga dilarang merokok.

Untuk menghilangkan rasa pahit ini, Klinik Kopi berfokus pada biji arabika light roasted yaitu proses penyangraian biji berlangsung tidak terlalu lama, sehingga biji kopi tidak gosong dan rasa pahitnya pun tak terlalu kuat. 

Biji kopi light roasted biasanya dihindari oleh kafe lain karena strukturnya yang keras dikhawatirkan dapat merusak grinder (penggiling). 

Kopi tanpa narasi maka hanya sekedar kopi hitam, itulah bedanya minum kopi di Klinik Kopi, karena komunikasi selalu dikedepankan dan dipertahankan oleh Pepeng meski jumlah pesanan cangkir kopi kini mencapai 200-300 cup per hari. 

Karena keintiman antara penikmat dan penyaji kopi dapat terjalin. Untuk terjadi keintiman tersebut oleh karenanya di kedai ini tidak tersedia buku menu. Jadi untuk memilih menu harus bertanya atau ditanya. Minimal yang ditanya adalah “Suka kopi yang seperti apa?”

Dan di Klinik Kopi, mas Pepeng adalah satu-satunya barista. Sehingga keintiman dan kehangatan tetap terjaga. Dan inilah hakikat dari kedai kopi sesungguhnya, sebagai tempat ngobrol, dengan sang pemilik sekaligus barista sekaligus sang story teller.

Setelah sepasang cangkir disajikan, pukul 11.00 kita membawa cangkir tersebut ke teras dengan ubin warna-warni yang cukup luas untuk nongkrong sambil ditemani gemericik air dari kolam ikan di tepian. Sungguh nikmat, bagi kalian yang ke Yogyakarta pastikan mampir ke Klinik Kopi, dijamin tidak rugi deh.

Sunday, November 13, 2022

Teras Malioboro

Lagu Yogyakarta yang diciptakan oleh Katon Bagaskara sangat tepat menemani di mobil saat perjalanan menuju kota Yogyakarta. Setelah mengikuti event Borobudur Marathon 2022 dan sebelum kembali ke Surabaya, aku sempatkan jalan-jalan dulu di Yogyakarta.

Dan jalan-jalan di Yogyakarta kurang jika kita tidak mengunjungi Malioboro. Agar dekat aku putuskan untuk menginap di Whiz Hotel Malioboro Yogyakarta yang lokasi sangat strategis di Jalan Dagen, Malioboro.

Dengan menginap di Whiz Hotel Yogyakarta menjadikan jalan kaki di Malioboro saat malam hari atau pun pagi hari sangat nyaman, karena tidak bingung mencari parkir untuk kendaraan.

Jalan Malioboro menjadi pusat perekonomian, hiburan, wisata, dan kuliner kota Yogyakarta. Tahun 2022 ini jalan Malioboro sangat nyaman setelah pemerintah provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta merancang grand design dengan menata kembali Jalan Malioboro sebagai kawasan semi pedestrian dengan merelokasi PKL di Jalan Malioboro ke Pusat UMKM di depan Pasar Beringhargo yang disebut dengan Teras Malioboro 1 dan bekas gedung Dinas Pariwisata DIY yang disebut dengan Teras Malioboro 2.

Di Teras Malioboro banyak toko yang menjual oleh-oleh khas Kota Jogja mulai dari baju, kaos, celana, tas, daster, batik hingga makanan seperti gudeg, wedang jahe, sate klatak, krecek, dan Bakpia Pathuk.

Lanjut : Kopi dengan Narasi di Klinik Kopi

Borobudur Marathon 2022

Pukul 3 pagi alarm berbunyi. Tanda 2 jam sebelum start dimulai. Aku mulai bangun untuk bersiap-siap menuju garis start. Setelah sholat subuh dan selesai bersiap-siap, pukul 04.20 aku berangkat menuju garis start Borobudur Marathon yang mempunyai Bank Jateng Tilik Candi.

Event lari pagi ini merupakan kategori lari half marathon dengan jarak 21,097 kilometer. Lari half marathon pada ajang Borobudur Marathon 2022 diikuti oleh 4.552 peserta lainnya setelah sebelumnya terdapat 7.000-an yang mendaftarkan dengan sistem ballot. 

COT half marathon Borobudur Marathon adalah 3 jam 45 menit.

Tidak sampai 5 menit aku sudah tiba di garis start, peserta ternyata sudah cukup banyak yang telah hadir. Mendekati start dimulai, seluruh peserta menyanyikan “Indonesia Raya” bersama-sama dengan dipimpin penyanyi Regina Ivanova. 

Akhirnya tepat pukul 05.00, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo melepas para pelari pukul di Taman Lumbini, Borobudur sekaligus kemudian bergabung dengan para peserta untuk lari marathon juga.


Di garis finish, selain mendapatkan medali dan refreshment, para pelari masih dihibur dengan Iwan Fals. Selain bernyanyi, Iwan Fals secara simbolis menerima bibit pohon damar dari Ganjar Pranowo sebagai aksi penanaman 5.000 pohon di Magelang dan Temanggung. Bibit pohon damar secara simbolis diserahkan Gubernur Jawa Tengah kepada Iwan Fals. 

Iwan Fals menambah, tidak bisa membayangkan lari tanpa ada pohon. Lari dengan mendukung lingkungan yang lebih berkelanjutan.



Suasana lari Borobudur Marathon menurutku adalah yang terbaik selama yang pernah aku ikuti. Aku benar-benar menikmati pemandangan alam, masyarakat dan yang paling aku salut adalah rute yang steril dari kendaraan.

Event yang sangat seru dengan antusiasme yang luar biasa dari warga Magelang. Para warga berjajar di pinggir jalan untuk memberikan semangat pada para pelari. Dengan respons yang luar biasa mulai dari pelajarnya hingga masyarakat dengan beragam pertunjukan seni dan budaya menjadikan Borobudur Marathon tidak hanya menjadi milik pelari, namun juga menjadi milik masyarakat Borobudur khususnya dan masyarakat Magelang pada umumnya.

Ketulusan dan kehangatan warga serta budaya yang ditampilkan untuk para pelari menjadi cara Borobudur Marathon untuk merayakan kekayaan budaya lokal, baik lewat sambutan warganya maupun pengalaman lain yang ditawarkan Magelang.



Rute Borobudur Marathon yang paling menantang adalah di kilometer 17 karena ada tanjakan sekitar 2 kilometer. Dan disanalah kedua kakiku mengalami kram. Sehingga sisa 4 km terakhir terpaksa berjalan kaki.

Dari laman web https://borobudurmarathon.com/id/hasil-lomba/ diketahui bahwa yang berhasil finish adalah sebanyak 2833 peserta, dimana peserta terakhir berhasil menyelesaikan lari tepat 1 detik sebelum COT, yaitu 3 jam 44 menit 59 detik. 

Lanjut ke Teras Malioboro.

Saturday, November 12, 2022

Satu Perjalanan Dua Obat

Hari Sabtu, tanggal 12 November 2022 sekitar pukul 08.00 setelah mengantar anak ke sekolah, kita berangkat dari Surabaya menuju kota Magelang dan Yogyakarta. Mirip dengan tahun lalu tanggal 27 November 2021 saat kita melakukan perjalanan Ke Yogyakarta Kembali dan juga mirip dengan 2 tahun lalu saat yaitu tanggal 15 November 2020 yang memberlakukan Protokol Ketat di Candi Borobudur.

Kali ini kita melakukan Satu Perjalanan untuk Dua Obat.

Obat yang pertama adalah pagelaran Borobudur Marathon 2022 di Magelang yang akan mengobati kerinduan para pelari setelah 2 tahun tidak diadakan karena pandemi covid-19.

Dan yang kedua adalah mengantarkan istri "rawat jalan" ke Klinik Kopi untuk mengobati bahwa kopi itu baik dan sehat karena pada dasarnya kopi adalah buah.

Pukul 11.00 kita sudah lepas dan keluar Tol Kartasura. Pukul 12.45 kita sempatkan untuk istirahat sambil makan siang di Soto Kadipiro yang berada di Kalasan, Yogyakarta. Dari sana kita langsung menuju Grand Artos Hotel & Convention di Magelang untuk ambil Race Pack lari.

Baru selesai parkir di Grand Artos pukul 15.00, hujan turun cukup deras. Setelah menerima kaos lari dan beberapa produk sponsor, kita tidak langsung balik, kita habiskan dulu beberapa waktu untuk berkeliling di Run Expo yang telah disediakan oleh panitia.



Pukul 16.00 kita lanjut perjalanan ke Lotus 2 Guest House yang berada sangat dekat dengan garis start Borobudur Marathon. Selain tempatnya dekat dengan Candi Borobudur, tempatnya juga bersih dan nyaman. 

Bersambung ke Borobudur Marathon 2022.

Tuesday, November 8, 2022

Baterai Laptop Drop atau Bocor

Laptop Axioo MyBook 14F gampang drop. Baru dipakai beberapa menit tiba-tiba performance baterai hanya tersisa dibawah 40%. Tentu saja hal ini mengganggu aktivitas sehari-hari dalam menggunakan laptop.

Baterai laptop drop atau bocor disebabkan karena kebiasaan penggunaan laptop yang kurang tepat. Yaitu diantaranya saat pertama beli laptop baru tidak di charge terlebih dulu. Karena dalam kondisi baru, kapasitas baterai laptop biasanya tidak terisi penuh atau bahkan dalam keadaan kosong. Untuk itu sebaiknya laptop dicharge dalam durasi 4 jam dan kondisi mati.

Kedua karena membiarkan laptop dalam keadaan mati total, hal ini dapat membuat komponen pada baterai laptop menjadi cepat rusak. Untuk itu lakukan pengisian daya ketika baterai laptop 20%. Untuk laptop yang bakal dijarang dipakai, sisakan daya baterainya pada angka 40 persen.

Berikutnya minimalisir penggunakan colokan bercabang, karena dapat membuat arus listrik tidak stabil.


Sumber :
https://pemmztechie.id/2021/04/14/penyebab-baterai-laptop-bocor/

Saturday, November 5, 2022

Sengkuni Sang Kalajengking

Dalam epos Mahabhrata terdapat sesosok tokoh Trigantalpati yang merupakan tokoh elite Astina di pemerintahan Kurawa, yaitu Sengkuni yang merupakan saudara kandung dari Permaisuri Gandari yang merupakan istri dari Destarata (Raja negara Astina) dan ibu dari Duryudana Sosoknya dikenal jahat, suka mengadu domba, dan selalu menghalalkan segala cara dalam mendapatkan keinginannya. 

Sengkuni atau Sangkuni atau Sangkuning atau Saubala merupakan personifikasi dari Dwaparayuga, yaitu masa kekacauan di muka Bumi, pendahulu zaman kegelapan atau Kaliyuga.

Sengkuni terkenal tindak kejahatan dengan kerap menyusun rencana licik yang menghalalkan segala cara. Terciptanya perang saudara antara Pandawa dan Kurawa yang dikenal dengan bharatayudha juga merupakan andil dari Sengkuni.

Karakter Sengkuni hampir selalu muncul dalam dunia politik untuk perebutan kekuasaan.

Tidak hanya Pandawa, kerajaan Majapahit juga pernah diguncang prahara disebabkan oleh sosok "Sengkuni" bernama Mahapati. Dengan hasutannya memicu pemberontakan di masa awal kepemimpinan Raden Wijaya sehingga terjadi perlawanan dengan Ranggalawe, Kebo Anabrang, Lembu Sora, dan Nambi yang notabene keempatnya merupakan sahabat Raden Wijaya.

Ranggalawe masa awal berdirinya Majapahit kecewa setelah dirinya gagal menjadi Adipati Tuban.

Mahapati pun menghasut Nambi sang patih bersama Lembu Sora dan Kebo Anabrang dengan mengirimkan pasukan untuk menyerang Ranggalawe hingga akhirnya Ranggalawe tewas di dekat Sungai Tambak Beras, Jombang.

Di Tambak Beras pula nyawa Kebo Anabrang melayang di tangan Lembu Sora.

Lalu Mahapati menebar fitnah bahwa Lembu Sora adalah pemberontak yang pantas dihukum mati. Terjadilah pertempuran hingga akhirnya Lembu Sora dan para pengikutnya tewas di tangan pasukan Majapahit yang dipimpin Nambi.

Kemudian Mahapati menebar isu kembali saat Nambi kembali ke Lumajang untuk menengok ayahnya yang sakit. Jayanegara sang raja Majapahit saat itu mengirim pasukan. Nambi pun tewas meskipun sempat membangun benteng pertahanan di Lumajang.

Mahapati pun akhirnya berhasil mendapatkan posisi patih di kerajaan Majapahit.

Kisah Mahapati dan Sengkuni ini mirip kalajengking yang culas dan licik. Ada sebuah kisah fabel yang menceritakan keluguan seekor katak yang mati akibat kalajengking. Kisah dimulai saat katak di tepi sungai dimintai tolong oleh kalajengking untuk diseberangkan dari sungai karena kalajengking tidak bisa berenang.

Namun katak ragu karena khawatir dan takut kalajengking akan menyengat katak. Kalajengking berjanji tidak akan menyengat karena tujuannya hanya ingin menyeberang.

Akhirnya sang katak menyanggupinya.

Saat ditengah perjalanan menyeberang sungai kalajengking menyengat juga. 

Katak pun heran, kenapa kalajengking ingkar janji dan khianat, padahal dengan tindakannya tidak hanya sang katak yang tenggelam, namun juga sang kalajengking itu sendiri.

Kalajengking pun bilang bahwa karena dia adalah sang kalajengking sehingga dia tetap menyengat sang katak. Itulah sang kalajengking dan itu adalah cara kalajengking. Ini merupakan sifat alami dari kalajengking.

Akhirnya sang katak mati dan tenggelam akibat racun begitu pula sang kalajengking yang ikut mati di sungai.



Kisah fabel Kalajengking dan Katak ini populer pada tahun 1954. Dipercaya kisah ini terinspirasi dari cerita "Kalajengking dan Penyu" tahun 1847 yang merupakan cerita rakyat Persia Kalilah dan Dimna..


Sumber :

https://www.kompas.com/tren/read/2021/11/19/203246365/sengkuni-dan-politik-adu-domba-belajar-karakter-manusia-dari-kisah?page=all.

https://id.wikipedia.org/wiki/Sangkuni

https://intisari.grid.id/read/032992456/para-pahlawan-majapahit-menjelma-jadi-pengkhianat-lewat-intrik-liciknya-inilah-mahapati-sengkuni-dengan-akhir-hidup-bak-seekor-babi?page=all

https://www.kompasiana.com/rintar_sipahutar/5aea097c16835f5ac517c6c2/sebuah-renungan-di-hari-buruh-kalajengking-dan-katak?page=all#section1

Friday, November 4, 2022

Batuk Setelah Minum Es

Apakah ada hubungannya minum es dengan batuk? Karena penasaran aku cari informasi di berbagai sumber.

Beberapa orang yang memiliki kondisi tertentu sering mengalami batuk usai minum es. Salah satu yang memicu batuk usai minum es adalah karena bisa jadi karena alergi dimana bisa jadi terdapat alergi terhadap produk yang ada di dalam minuman tersebut. 

Atau jika tidak ada kandungan alergen dalam minuman yang terdapat es batu tersebut, bisa jadi terdapat kandungan bakteri di dalamnya. Berbeda halnya jika air yang digunakan untuk membuat es benar-benar bersih dari kuman.

Sehingga karena zat tertentu tersebut tubuh menganggapnya sebagai ancaman potensial yang harus segera dihilangkan, salah satunya dengan batuk sebagai reaksi tubuh.

Kondisi lain karena terjadi pengerasan lendir yang terjadi saat kita minum es lalu menetes perlahan ke kerongkongan dan menyebabkan trakea menjadi dingin sehingga lendir di dalamnya mengental. Lendir yang mengental tersebut membuat tenggorokan terasa gatal dan memicu batuk. Sehingga air liur menjadi kental dan menjadi dahak.

Sehingga dapat disimpulkan minum es memperparah gejala radang tenggorokan semakin berat sehingga kemudian bisa memicu batuk.

 

Sumber :

https://health.kompas.com/read/2022/02/15/130000668/4-hal-yang-membuat-kita-batuk-usai-minum-es?page=all.

https://www.halodoc.com/artikel/minum-es-sebabkan-radang-tenggorokan-benarkah

https://nova.grid.id/read/053146778/mengapa-kita-batuk-setelah-minum-es-ternyata-penyebabnya-bukan-cuma-infeksi?page=all

INTJ

Setelah 3 tahun mencoba Tipe Kepribadian MBTI, kali ini aku mencoba lagi dengan melalui web yang berbeda yaitu https://www.16personalities.com. Setelah mencoba ternyata hasilnya tetap konsisten. Yaitu INTJ (Introversion, Intuition, Thinking, Judgement) yang katanya merupakan salah satu kepribadian langka di dunia dengan presentase hanya 1-2 % dari populasi.

Sehingga tidak heran jika orang berkepribadian INTJ seringkali merasa seperti seorang alien di bumi.

Sedangkan tipe kepribadian yang paling umum di dunia adalah ISFJ yaitu mewakili sebanyak 14% dari seluruh populasi. Tipe kepribadian paling umum berikutnya adalah ESFJ yang terdapat sekitar 12% dari populasi dunia. Lalu berikutnya adalah tipe kepribadian ISTJ yang juga dapat ditemukan di 12% populasi dunia. 

Kita kembali ke INTJ.

Disebutkan katanya INTJ cenderung stabil, handal, dan berdedikasi. Serta mampu menahan emosi yang kuat dan tidak suka membuang-buang waktu dengan apa yang mereka anggap irasional. Hal ini dapat menyebabkan non-INTJ menganggap INTJ jauh dan pendiam.

Dari kejauhan, INTJ mungkin terlihat dingin dan tidak ramah.

INTJ tampak dingin, pendiam, dan tidak responsif. Dalam situasi sosial, INTJ mungkin juga tidak responsif dan dapat mengabaikan ritual kecil yang dirancang untuk membuat orang lain nyaman. Sebagai contoh, INTJ dapat menganggap bahwa berkomunikasi seperti obrolan ringan adalah buang-buang waktu. 

Orang dengan kepribadian INTJ tampil sebagai intorvert yang sibuk dan teratur, yang sama inovatifnya dengan pekerja keras. Sementara kekurangan dari kepribadian satu ini adalah kurangnya kebijaksanaan, perilaku obsesif, sulit bersantai, tidak sabaran, dan terlalu ambisius.


Sumber :

https://id.wikipedia.org/wiki/INTJ#:~:text=INTJ%20adalah%20seorang%20introvert%20yang,kurang%20bergaul%20dibanding%20orang%20lainnya. 

https://www.promilenial.com/gaya-hidup/pr-2504962608/ini-5-peringkat-tipe-kepribadian-mbti-yang-paling-umum-dimiliki-orang-di-seluruh-dunia?page=3

https://www.idntimes.com/life/inspiration/emma-kaes/sering-dianggap-aneh-kelebihan-orang-intj-c1c2#google_vignette

https://www.suara.com/health/2021/12/09/160725/dari-semua-tipe-dalam-mbti-kepribadian-langka-intj-hanya-dimiliki-2-orang-di-dunia

Thursday, November 3, 2022

Error EC (lagi)

Bulan November ini merupakan tepat 3 tahun kita telah menggunakan AC di kamar sebelum ganti, saat itu semula yang diganti adalah hanya Indoor AC saja (20 November 2019), karena menurut teknisi AC (kita sebut teknisi X) langganan untuk outdoor AC masih bagus.

Kita iya kan masukan dari teknisi tesebut.

Namun tidak sampai sebulan yaitu pada 10 December 2019 ternyata Outdoor / Kompresor AC juga rusak dan tidak bisa digunakan juga, sehingga kita putuskan untuk diganti juga. Setelah itu AC normal digunakan hanya cuci AC rutin seperti biasa.

Lalu di tanggal 23 April 2021 tiba-tiba AC tidak dingin. Kita panggil teknisi AC yang lain (kita sebut teknisi Y) untuk cek. Setelah dicek ternyata Freon AC habis, sehingga kita harus mengisi kembali gas freon tersebut. Setelah diisi AC kembali dingin kembali.

Kemudian belum sampai 1 tahun tepatnya tanggal 4 December 4 2021 terjadi gumpalan bunga es yang setelah dicek oleh teknisi AC katanya gas Freon berkurang, yang mengharuskan kita harus mengisi gas freon kembali.

Dan tidak sampai 1 bulan yaitu pada 17 December 2021 AC kembali tidak dingin hingga mati lalu muncul indikator Error EC. Karena waktunya terlalu dekat dari kerusakan sebelumnya, maka kita cari dan panggil teknisi AC lain (kita sebut teknisi Z).

Menurut teknisi yang terakhir ini terjadi kebocoran. Oleh karena itu AC harus dibongkar baik unit indoor maupun outdoor untuk dicek dibengkel teknisi tersebut. Setelah 2 hari, AC sudah selesai diperbaiki dan dipasang kembali seperti sedia kala.



Hari kamis kemarin setelah hampir 1 tahun tiba-tiba muncul Error EC pada AC. Akhirnya kita panggil teknisi AC untuk cek. Dan penyebabnya juga mirip, yaitu freon habis yang kemungkinan terjadi kembali kebocoran.

Sementara kita iya kan kembali.

Jika kita lihat di beberapa website, dijelaskan bahwa kode error EC pada AC menunjukkan bahwa telah terjadi permasalahan pada sistem yang ada pada AC karena mendeteksi kebocoran. Beberapa penyebabnya yaitu kebocoran pada refrigen, pemasangan AC yang buruk, adanya masalah di bagian sensor, dan masalah yang terjadi pada bagian PCB indoor maupun outdoor.

Semoga tidak error lagi.

Mendadak Matic

Masih terkait dengan mengendarai mobil matic, sekedar info bahwa mobil dengan transmisi matic sudah ada sejak tahun 1904. Mobil matic karena tuas transmisinya lebih banyak diisi dengan huruf-huruf.

Yaitu, P, R, N, D. Beberapa mobil matic juga ada tambahan posisi 3, 2, dan L. Dimana singkatan huruf-huruf tersebut adalah sebagai berikut:

  • P (Parking) = Memarkir kendaraan atau menghidupkan mesin
  • R (Reverse) = Mundur
  • N (Neutral) = Netral
  • D (Drive) = Pengendaraan normal
  • 3 = Posisi pengereman mesin
  • 2 = Posisi pengereman mesin yang berlebih
  • L (Low) = Posisi pengereman mesin yang maksimum

Penjelasan transmisi otomatis diatas diantaranya P (park) yang berfungsi untuk mengunci transmisi agar mesin mobil tidak dapat bergerak. Ketika di posisi P, ban masih dapat bergerak, namun tidak dengan mesin karena transmisinya terkunci. 

Kemudian transmisi R (reverse) adalah kode transmisi matik yang berfungsi untuk menggerakkan mobil ke belakang atau mundur.

Lalu N (neutral) yang membuat mesin dalam keadaan netral tapi tidak menguncinya. Posisi N digunakan saat mobil sedang berhenti sejenak. Pada transmisi N mobil masih bisa digerakan maju atau mundur dengan didorong. 

Sedangkan untuk D (drive) digunakan mobil untuk bergerak di jalan dengan normal, dan dengan adanya Electronic Control Unit (ECU) memungkinkan mobil bisa mengatur perpindahan gigi sesuai dengan putaran mesin dan kecepatan mobil.


Wednesday, November 2, 2022

Dari India

Dunia terperangah saat Rishi Sunak menjadi Perdana Menteri Britania Raya dan Pemimpin Partai Konservatif sejak Oktober 2022. Sebelum menjadi Perdana Menteri ia menjabat sebagai Menteri Keuangan periode Februari 2020 hingga Juli 2022 di era PM Boris Johnson.

Rishi Sunak menjadi orang keturunan India pertama dalam sejarah Inggris yang menduduki posisi Perdana Menteri. 

Sebelumnya Inggris juga mencatatkan seorang Wali Kota London dari keturunan India yaitu Sadiq Khan dari Partai Buruh yang memegang posisi walikota sejak tanggal 9 Mei 2016. Sadiq Khan terpilih kembali sebagai Wali Kota London di periode ke-2.

Mengutip Reuters, Khan menang dengan suara 55,2% dan Bailey 44,8%. Meski margin kemenangan kecil dibanding lima tahun lalu, hasil ini sudah diprediksi secara luas sebelumnya.

Kembali pada Rishi Sunak, pengangkatan dirinya menjadi Perdana Menteri Inggris merupakan sebuah ironi, dimana India pernah dijajah Inggris dalam 200 tahun, namun kemudian rakyat Inggris dipimpin oleh keturunan negara jajahannya sendiri.

Hal ini menjadi momen 'jembatan hidup' dimana India Inggris mengubah ikatan bersejarah menjadi kemitraan modern. Dan tidak berlebihan jika India disebut sebagai Anak Benua. yang menjadi pucuk organisasi di sebuah perusahaan dan negara.

Misalnya orang India yang memegang posisi pucuk sebagai CEO diantaranya Sundar Pichai (CEO Google), Indra Krishnamurthy Nooyi (PepsiCo), Sanjay Jha (GlobalFundraiser), Ajay Banga (MasterCard), Anshuman Jain (Wikipedia), Francisco D'Souza (Cognizant), Shantanu Narayen (Adobe), dan Satya Nadella (Microsoft).

Yang terbaru adalah CEO Starbucks yang dipimpin oleh Laxman Narasimhan mulai 1 Oktober 2022 menggantikan posisi Howard Schultz. Laxman Narasimhan lahir pada tahun 1967 di Pune, India. Beliau kuliah College of Engineering Pune (COEP) Technological University lalu melanjutkan pendidikan menyelesaikan gelar Master di German and International Studies Internasional dari Lauder Institute, University of Pennsylvania dan MBA dari Wharton School, University of Pennsylvania.

Laxman Narasimhan kemudian bergabung di McKinsey and Company, lalu bergabung di PepsiCo. sebagai Chief Commercial Officer (CCO) perusahaan. Setelah itu Narasimhan melanjutkan dengan bergabung di Reckitt.

Di dunia politik dan pemerintahan selain Rishi Sunak, ada beberapa negara yang pemimpinnya keturunan India, yaitu diantaranya Wakil Presiden Amerika Serikat Kamala Harris dimana ibunya Shyamala Gopalan Harris berasal dari India.

Kemudian Perdana Menteri Mauritius Pravind Jugnauth, Perdana Menteri Portugal Antonio Costa dimana ayahnya merupakan orang dari Negara Bagian Goa di India, Presiden Mauritius Prithvirajsing Roopun, Presiden Suriname Chan Santokhi, Presiden Guyana Mohamed Irfaan Ali, dan Tánaiste Irlandia atau deputi perdana menteri Irlandia Leo Varadkar.


Sumber :

https://id.wikipedia.org/wiki/Rishi_Sunak

https://www.cnbcindonesia.com/news/20210510104840-4-244545/sadiq-khan-muslim-pertama-jabat-wali-kota-london-2-periode

https://id.wikipedia.org/wiki/Daftar_Wali_Kota_London

https://www.cnnindonesia.com/internasional/20221028133420-134-866574/rishi-sunak-jadi-pm-putra-eks-negara-terjajah-kini-pimpin-inggris

https://ekonomi.bisnis.com/read/20220907/9/1575091/ceo-baru-starbucks-laxman-narasimhan-ini-profilnya.

https://kumparan.com/kumparannews/tak-hanya-rishi-sunak-ini-daftar-pemimpin-dunia-keturunan-india-1z7oUqJRplA/full

https://en.wikipedia.org/wiki/Freddie_Mercury

Sahiba

Sebuah ungkapan mengungkapkan bahwa "Seorang teman akan menahan tawanya dan akan membantumu ketika kamu jatuh. Tapi, seorang teman sejati akan tertawa terbahak-bahak ketika ikut jatuh bersamamu.", dan itu mungkin ada benarnya.

Oleh karena teman sejati kadang kala disebut dengan sahabat. Dimana sahabat berasal dari akar kata bahasa arab “sahiba”, yang memiliki arti “menyertai”. Dia akan selalu menyertai dan menemani dalam setiap keadaan, senang maupun susah, lapang maupun sempit.

Sahabat adalah orang yang senantiasa mengingatkan kesalahan kita tapi tidak membicarakan kesalahan atau kekurangan kita di belakang kita, karena dia tidak rela membiarkan kita terlena dengan kesalahan yang mungkin tidak disadari.

Sahabat selalu senantiasa saling menasehati kita agar semakin dekat kepada Allah.

Persahabatan dengan saling memberikan dukungan untuk tetap semangat dan untuk terus maju, dengan cara tidak sungkan untuk saling memberikan kritik membangun demi perkembangan diri yang lebih baik. Sehingga masing-masing individu bisa bertumbuh bersama ke arah yang lebih baik.

Di usia yang sudah paruh baya, kita dan teman-teman sering saling sharing hal yang positif. Salah satunya adalah mengenai bisnis. Salah satu teman kita yang sudah bergelut dan bisa dibilang cukup sukses dan sukses memberikan 3 tips.

Yang pertama adalah Networking. Dengan networking selain bisa memperluas pergaulan dan pertemanan, dalam bisnis kita bisa saling membantu, saling mendongkrak koneksi ke berbagai pihak untuk mengembangkan bisnis.

Kedua adalah legal atau notaris. Legalitas perusahaan menjadi jati diri yang penting sebagai bukti dan penegasan suatu usaha termasuk saat dalam menjalankan usahanya legalitas dari notaris akan dianggap sah di mata hukum dengan dilindungi berbagai dokumen yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan. 

Dan yang terakhir adalah marketing atau pemasaran sangat penting bagi bisnis, dimana tujuan utamanya adalah agar konsumen mengetahui tentang sebuah produk. Selain itu juga agar kita mempunyai reputasi di mata konsumen dan rekan bisnis.

Tuesday, November 1, 2022

Cost Benefit Analysis

Cost benefit analysis atau analisis manfaat biaya dapat membantu perusahaan untuk membuat keputusan yang lebih baik bagi bisnis sehingga dengan dokumen perhitungan ini dapat menghindari bisnis dari berbagai risiko kerugian.

CBA (cost benefit analysis) merupakan proses membandingkan atau analisis perkiraan biaya dan manfaat yang terkait dengan keputusan proyek bisnis, sehingga dapat ditentukan apakah pelaksanaan proyek masuk akal dari perspektif bisnis.

Metode penghitungan melibatkan semua biaya proyek dan mengurangi jumlah dari total manfaat yang diproyeksikan perusahaan.

Perusahaan manufaktur membutuhkan cost analysis untuk mengaudit pengeluaran untuk biaya produksi. Hal ini dikarenakan pada perusahaan manufaktur sangat berpotensi memiliki biaya yang membengkak. 

Oleh karena itu dengan cost analysis atau staff analisis biaya maka perlu adanya agar memonitor biaya-biaya tidak penting untuk mengefektifkan pengeluaran perusahaan. Cost analysis mengumpulkan data-data keuangan seperti pembelian bahan baku, perawatan mesin, penyimpanan, dan biaya yang lainnya. 

Tuganya akan berkaitan dengan tugas dari cost accounting, yaitu membuat / menyusun / menganalisa COGM (Cost of Goods Manufacturing) dan COGS (Cost of Goods Sold). Menganalisa Fix Cost, Variable Cost, Overhead Cost, dan Harga Pokok Produksi, serta efisiensi biaya. Melakukan proses stock opname secara berkala sesuai kebutuhan.


Sumber :

https://glints.com/id/lowongan/cost-benefit-analysis-adalah/#.Y2HffHZBzIU

https://www.kitapunya.net/cost-analysis-akuntan-biaya/

Related Posts