Friday, October 27, 2023

Jumatan di Bali


Pukul 11.30 WITA, waktunya persiapan menuju masjid untuk menunaikan sholat Jumat. Di pulau Bali sekitar Jimbaran, salah satu masjid yang bisa kita tuju adalah Masjid Al Wahid Shaw yang berlokasi di Jl. Puri Gading Blok B No.10, Jimbaran, South Kuta, Bali.

Puri Gading merupakan salah satu hunian elit di bagian Selatan Pulau Bali, tepatnya di Jl. Raya Uluwatu, Jimbaran, Bali. Salah satu desitinasi terbaik di kisaran Puri Gading ialah Pura Luhur Uluwatu (10.6 km). Pantai-pantai lainnya adalah Dreamland (7.4 km), pantai Padang-Padang (9 km), Legian (14 km), Suluban dan pantai Blue Point (12.2 km). 


Setelah selesai sholat Jumat, kembali lanjut ke Kampus Udayana. Kedua lokasi tersebut tidak terlalu jauh. Jika memang masih punya banyak waktu, kita bisa berjalan kaki. Hitung-hitung sambil berolahraga.


Setelah semua rangkaian acara UPC (Udayana Physics Championship) selesai, waktunya sekarang menghabiskan waktu sambil berwisata. Karena sudah sore menjelang malam, maka lokasi yang kita pilih adalah ke kompleks Garuda Wisnu Kencana.

Pukul 17.59 akhirnya sampai di kompleks Garuda Wisnu Kencana. Karena sudah agak gelap, jadi kita segera berjalan cepat langsung ke lokasi utama, yaitu di patung Garuda Wisnu Kencana agar bisa foto sebelum gelap.

Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (Garuda Wisnu Kencana Cultural Park) adalah sebuah taman wisata budaya yang terletak di Desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung. Di sini terdapat patung Garuda Wisnu Kencana setinggi 121 meter yang menggambarkan sosok Dewa Wisnu yang menunggangi Garuda.

Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana berada di ketinggian 146 meter di atas permukaan tanah (atau 263 meter di atas permukaan laut.


Selain patung Garuda Wisnu Kencana juga terdapat juga Patung Garuda setinggi 18 meter yang berada di Plaza Garuda. Kemudian juga terdapat Plaza Wisnu di mana terdapat potongan patung Dewa Wisnu setinggi 23 meter.

Dan terakhir di GWK Cultural Park kita bisa menyaksikan film mengenai Wisnu dan Garuda di Garuda Sineloka yaitu mini bioskop yang memiliki kapasitas 97 kursi. Di sini kita bisa menonton film animasi pendek, Petualangan Garuda Cilik yang menjadi pemenang Piala Citra tahun 2015 kategori film animasi pendek terbaik. 

Setelah puas selama 2.5 jam jalan mengelilingi kompleks Garuda Wisnu Kencana, akhirnya kita kembali ke hotel, dan pukul 20.33 kita sudah berada di hotel kembali.

No comments:

Post a Comment

Related Posts