Sebelum baca artikel, kita bisa lihat reviewnya di video dari Om David di Gadgetin, dengan judul video Rp2.5 JUTA MENANG TERLALU BANYAK 🤣🤣 - Unboxing Infinix Note 40 Indonesia!
HP Infinix Note 40 4G memiliki layar besar dengan panel AMOLED dengan layar luas berukuran 6.78 inci dengan resolusi 1080 x 2460 piksel yang menghasilkan kepadatan piksel sekitar 393 ppi dan kecerahan mencapai 1300 nits di puncaknya.
Infinix Note 40 4G mempunyai Chipset Helio G99 Ultimate, dengan prosesor octa-core sehingga cocok untuk main game yang berat dengan performa tinggi. Untuk audio menggunakan stereo speaker yang disetel oleh JBL sehingga suara jernih hingga bass yang menggelegar.
Yang paling unik adalah baterai berkapasitas besar sebesar 5000 mAh dengan Wireless Charging, yaitu teknologi pengisian daya nirkabel, cukup dengan menempatkan smartphone gaming ini di atas pad pengisian nirkabel yang kompatibel.
Smartphone Infinix Note 40 4G ini dibekali GPU Mali-G57 MC2 dan RAM sebesar 8GB, serta dengan kapasitas penyimpanan internal yang luas sebesar 256GB sehingga dapat menyimpan sejumlah besar game, seperti Mobile Legend, PUBG, dan Genshin Impact.
Sumber :
https://www.youtube.com/@GadgetIn
https://eraspace.com/artikel/post/alasan-hp-infinix-note-40-4g-sangat-cocok-buat-para-gamer
No comments:
Post a Comment